Konsultasi Pajak – Konsultan pajak Bengkulu pastinya akan membantu Anda mengatasi berbagai kendala perpajakan yang sedang anda hadapi. Maupun Ketika anda kebingungan Bagaimana cara melakukan kewajiban perpajakan dengan baik terkait dengan penghasilan pribadi maupun bisnis yang sedang anda kelola. Terlebih apabila anda seorang investor asing, tentu saja tetap mempunyai kewajiban untuk patuh terhadap ketentuan perpajakan. Ulasan Berikut ini akan membahas tentang dampak kebijakan pajak atas investasi asing yang terjadi di Indonesia.
Foreign direct investment atau investasi asing langsung adalah salah satu faktor penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi sebuah negara. Sebagai salah satu negara berkembang, Indonesia dengan mempunyai potensi pasar yang terbilang besar, Tentu saja sangat beruntung pada investasi asing untuk memberikan dukungan pembangunan infrastruktur, meningkatkan transfer teknologi, dan menciptakan lapangan kerja. Kebijakan pajak yang diterapkan oleh pemerintah merupakan salah satu faktor utama yang bisa berpengaruh pada arus investasi asing.
Potensi Investor Asing Tertarik Karena Kebijakan Pajak Indonesia?
Kebijakan pajak merupakan salah satu hal yang memiliki peran utama dan paling efektif untuk pemerintah supaya bisa menarik investasi asing langsung. Sebagai investor asing pastinya sangat penting untuk mengetahui berbagai kebijakan ini karena bisa menguntungkan, titik terlebih ketika memanfaatkan konsultan pajak Bengkulu yang bisa membantu pengelolaan perpajakan semakin efektif dan efisien. Berikut ini adalah berbagai kebijakan pajak utama yang sudah diimplementasikan maupun sedang dalam proses perancangan untuk menarik investasi asing ke Indonesia.
Tax Holiday
Tax holiday merupakan ketentuan yang mana perusahaan baru dan telah memenuhi syarat tertentu maka akan diberikan pembebasan PPH atau pajak penghasilan badan selama periode tertentu. Tax holiday di Indonesia diberikan untuk sektor pionir yang dianggap mempunyai pengaruh secara signifikan untuk perekonomian dalam negeri. Terdapat berbagai sektor yang memiliki hak untuk memperoleh tax holiday, diantaranya industri manufaktur, ekonomi digital, pariwisata, serta energi baru dan terbarukan.
Baca Juga: Konsultan Pajak Padang Jelaskan PPh yang Dikenakan Atas Profesi Konsultan Hukum
Tax Allowance
Tax Allowance merupakan insentif atau pengurangan pajak yang diberikan pada bentuk pengurangan penghasilan kena pajak atau PKP sampai dengan 30% dari jumlah investasi yang direalisasikan, amortisasi dan penyusutan yang dipercepat, serta pengurangan pajak terhadap dividen yang diterima dari luar negeri. Kebijakan tersebut berlaku untuk berbagai sektor tertentu seperti pada bidang infrastruktur, industri padat karya, dan berbagai sektor lainnya yang berorientasi dalam ekspor.
Tarif Pajak Penghasilan Badan yang Menurun
Terdapat salah satu hal yang secara signifikan dilaksanakan oleh pemerintah Indonesia yaitu dengan memberikan penurunan tarif pajak penghasilan badan. Tarif pajak penghasilan badan diturunkan dari 25% ke 22% di tahun 2020, hal ini terjadi pada periode pajak tahun 2020 dan 2021, bahkan mulai tahun pajak 2022 telah ditetapkan sebesar 22% berdasarkan UU HPP. Penurunan tarif seperti ini akan membuat Indonesia menjadi semakin kompetitif daripada berbagai negara lain yang ada di Asia Tenggara, seperti Vietnam dan Malaysia yang juga memiliki peran aktif menarik investasi asing.
Fasilitas Pembebasan PPN terhadap Ekspor Jasa
Untuk memberikan dukungan pada sektor jasa yang berorientasi secara ekspor, pemerintah Indonesia telah membebaskan pajak pertambahan nilai atas ekspor jasa. Kebijakan tersebut mencakup berbagai jenis layanan jasa, mulai dari konsultasi, teknologi informasi, dan manajemen. Dengan membebaskan pajak pertambahan nilai untuk sektor seperti ini, maka diharapkan bisa semakin berkembang cepat dan lebih banyak menarik investor asing yang memiliki fokus pada pasar internasional.
Apabila Anda yang berada di Bengkulu memiliki permasalahan pajak, dan membutuhkan bantuan dari konsultan pajak Bengkulu profesional terpercaya, Anda dapat menghubungi kami di halaman ini untuk melakukan konsultasi pajak secara online. Agar pembayaran pajak bisnis Anda optimal dan tidak mahal.