Kenali Perbedaan Pengenaan PPN Pakan Hewan Ternak dan Hewan Peliharaan

Konsultan pajak Jakarta akan membantu Anda untuk mengatasi berbagai sengketa maupun permasalahan pajak yang Anda hadapi sebagai wajib pajak orang pribadi maupun wajib pajak badan. Pastinya konsultan pajak mempunyai berbagai cara atau solusi untuk menyelesaikan  pengelolaan pajak yang bermasalah. Apakah anda adalah salah satu pengusaha hewan pakan hewan peliharaan? Oleh karena itu, ulasan ini merupakan ulasan yang tepat bagi anda karena akan membahas tentang perbedaan kebijakan pajak pertambahan nilai antara pakan ternak dan hewan peliharaan.

Perlu diketahui bahwa pemerintah Indonesia telah memberikan pembebasan PPN atau pajak pertambahan nilai untuk pakan, ternak bahwa hal ini telah tercantum pada PP (Peraturan Pemerintah) No. 49 Tahun 2022. Bahwa dalam hal ini akan ternak dianggap sebagai BKP atau barang kena pajak tertentu yang memiliki sifat strategis, sehingga pengenaannya dibebaskan dari pajak pertambahan nilai. Tetapi, penting untuk dicatat bahwa pembebasan pajak pertambahan nilai ini tidak berlaku untuk penyerahan maupun impor bahkan hewan kesayangan atau hewan peliharaan.

Perbedaan Pakan Ternak dan Pakan Hewan Peliharaan

Perbedaan perlakuan pajak pertambahan nilai pada pakan hewan kesayangan dan hewan ternak telah diatur secara jelas pada Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2022. Hewan peliharaan atau hewan kesayangan seperti halnya yang telah dijelaskan pada Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2022 Pasal 6 ayat 1 huruf F, yakni merupakan hewan yang dipelihara secara khusus untuk kesenangan, keindahan, dan olahraga. Maka dari itu, penyerahan maupun impor bahkan hewan peliharaan atau kesayangan ini tetap dibebankan pajak pertambahan nilai seperti halnya kebijakan yang berlaku.

Sedangkan, pakan ternak sendiri dibebaskan dari pajak pertambahan nilai meliputi rumput pakan ternak, pakan konsentrat, serta jenis kacang tanaman pakan ternak. Perlu diketahui bahwa pembebasan ini diberikan pada masyarakat untuk memberikan dukungan pada sektor peternakan yang memiliki peran penting dalam menjaga ketahanan pangan nasional dan membangun perekonomian.

Implikasinya untuk Pelaku Usaha Ternak

Untuk pelaku usaha yang ada pada bidang peternakan, pembebasan pajak pertambahan nilai ini pastinya akan memberikan berbagai keuntungan yang signifikan dalam konteks pengurangan biaya produksi. Tanpa pengenaan pajak pertambahan nilai, tentu saja harga dari pakan ternak akan menjadi lebih murah, yang pada gilirannya bisa memberikan peningkatan pada efisiensi dan produktivitas usaha peternakan. Hal ini juga dapat dijadikan sebagai harapan bahwa bisa memberikan dorongan pada perkembangan industri peternakan nasional serta meningkatkan kesejahteraan peternak.

Baca Juga: Pelajari Ketentuan Pengajuan Pengurangan Angsuran PPh 25 Bersama Konsultan Pajak Mamuju Terpercaya

Tetapi, pelaku bisnis yang bergerak pada sektor pakan hewan kesayangan sangat penting untuk memberikan perhatian lebih bahwa produk yang diperjualbelikan tidak memperoleh fasilitas pembebasan pajak pertambahan nilai tersebut. Maka dari itu, sebagai pengusaha pakan hewan kesayangan, wajib untuk memperhitungkan pajak pertambahan nilai dalam biaya produksi dan penjualan produk Anda. Apabila anda mengalami kesulitan, bisa dengan meminta bantuan atau berkonsultasi pada konsultan pajak Jakarta.

Memahami Kebijakan Pajak Pertambahan Nilai

Sangat penting bagi pelaku usaha dan masyarakat untuk memahami kebijakan yang berkaitan dengan pajak pertambahan nilai atas pakan ternak dan pakan hewan peliharaan/kesayangan. Sebab, dengan memahami kebijakan seperti ini, anda bisa memastikan bahwa bisnis yang dijalankan sudah sesuai dengan kebijakan perundang-undangan yang berlaku atau bahkan mendapatkan fasilitas pembebasan pajak yang maksimal. Samping itu, pengetahuan pajak seperti ini akan sangat membantu untuk merencanakan keuangan maupun strategi bisnis dengan lebih efisien.

Apabila Anda yang berada di Jakarta memiliki permasalahan pajak, dan membutuhkan bantuan dari konsultan pajak Jakarta profesional terpercaya, Anda dapat menghubungi kami di halaman ini untuk melakukan konsultasi pajak secara online. Agar pembayaran pajak bisnis Anda optimal dan tidak mahal.

Comments are disabled.