Pilih Jenis Layanan Pajak Perusahaan

Laporan Tahunan

Laporan Tahunan berupa kewajiban PPh atas penghasilan yang diterima oleh perusahaan dalam periode 1 tahun yang didasarkan atas Laporan Keuangan (Laba Rugi dan Neraca).

Laporan Bulanan

Laporan Bulanan terdiri dari beberapa pilihan mulai dari kewajiban laporan perpajakan ataupun laporan keuangan untuk mendukung pembukuan dari semua aktivitas bisnis perusahaan.

Pengukuhan PKP Dan
Sertifikat Elektronik Efaktur​

Bantuan pengajuan Pengukuhan PKP (Pengusaha Kena Pajak) sekaligus dilanjutkan dengan pengurusan Sertifikat Elektronik sebagai prasyarat untuk dapat menerbitkan Faktur Pajak Elektronik.

Pendampingan Wajib Pajak

Memberikan pendampingan untuk membantu perusahaan dalam memperoleh hak-hak perpajakannya dengan baik dan lancar, khususnya dalam berinteraksi dengan otoritas perpajakan.

Manajemen & Perencanaan Pajak

Memberikan review, penjelasan, dan masukan terhadap aspek perpajakan yang terkait langsung dengan kegiatan perusahaan. Dengan memanfaatkan fasilitas perpajakan secara optimal, kewajiban pajak perusahaan dapat terselesaikan dengan tepat dan terhindar dari risiko atau sanksi.